Lompat ke konten
Kategori Home » Ekonomi » Rumus Pay back Method

Rumus Pay back Method

  • oleh

Dalam metode ini faktor yang menentukan penerimaan atau penolakan suatu usulan investasi adalah jangka waktu yang diperlukan untuk menutup kembali investasi. Oleh karena itu, dengan metode  ini setiap usulan investasi dinilai berdasarkan apakah dalam jangka waktu tertentu yang diinginkan oleh manajemen , jumlah kas masuk atau penghematan tunai yang diperoleh dari investasi dapat menutup investasi yang direncanakan.

Kelemahan pay back method:

  • Metode ini tidak memeperhitungkan nilai waktu uang.
  • Metode ini tidak memperlihatkan pendapatan selanjutnya setelah investasi pokok kembali.

Kelebihan pay back method:

  • Untuk investasi yang besar resikonya dan sulit diperkirakan, maka metode ini dapat mengetahui jangka waktu yang diperlukan untuk pengembalian investasi.
  • Metode ini dapat digunakan untuk menilai dua investasi yang mempunyai rate of return dan resiko yang sama, sehingga dapat dipilih investasi yang jangka waktu pengembaliannya paling cepat.
  • Metode ini merupakan alat yang paling sederhana untuk penilaian usulan investasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *